DPRD Kabupaten Samosir Monitoring Proyek Pamsimas di Desa Pamutaran

Share:
Terlihat salah satu anggota komisi III DPRD Samosir bidang Pembangunan melakukan pengecekan pada salah satu alat Pamsimas (CNC/Ms)

Samosir, CAHAYANEWS.COM - Pembangunan program penyediaan air minum dan sanitasi berbasis masyarakat ( Pamsimas ) Kecamatan Palipi  kabupaten Samosir Provinsi Sumatera  Utara Tahun Anggaran 2018.

Pada hari Rabu ( 15/04/2020 ) DPRD Kabupaten Samosir Anggaran Tahun 2018 melaksanakan monitoring Harry Jono Situmorang dan Pantas M.Sinaga dari Komisi III bidang pembangunan.

Menurut Pantas M.Sinaga dari hasil monitoring masih ada yang belum dipasang pipa penghisap dan pembuang jadi kami meninta secepatnya dibenahi dan ada lagi yang perlu dibenahi saluran pipa pembuangan agar dicor imbuh Harry jono kepada pihak konsultan dari Pamsimas marga Sinaga.

Pembangunan sarana air minum dan sanitasi  sekolah kegiatan PHBSS ( Pelaksanaan hidup bersih dan sehat dengan nilai kontrak 253.416.00 ,-dan ada juga anggaran dari swadaya masyarakat 57.924.000 ,- serta dari APB - des sebanyak 36.201.000,-.

Marga Sinaga warga pemanfaat ada yang bertanya kepada DPRD mengenai tagihan listrik nanti perbulan ..DPRD Pantas Sinaga  dan Harry Situmorang menjawab itu urusan kita nanti ke pada pihak PT.PLN nanti pasti ada biaya subsidi,karena ini hasil  upaya DPRD untuk meminta permohonan kepada pihak PT.PLN maka disambung semua tegangan dan tiang dipasang sampai sumber Air atau Bak Penampaungan agar bisa digunakan untuk kebutuhan skala prioritas keperluan masyarakat.
 
DPRD Samosir yang monitoring menekankan dengan nada tegas agar Pamsimas bisa digunakan masyarakat Desa Pamutaran Kecamatan Palipi agar masyarakat menikmati pembangunan bidang air minum dan sanitasi.

Turut hadir dari RKPP M.Sihotang,Staff DPRD,Masyarakat ,Perangkat Desa dan Pengurus Pamsimas Desa.(CNC/mikronesia sinaga)

Share:
Komentar

Berita Terkini