Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2016

OKNUM PT. TELKOMSEL DIDUGA BOHONGI/RUGIKAN PEMILIK TANAH DENGAN DALIH PEMBANGUNAN TOWER 3G

Tapteng (Cahayanews), Pihak oknum PT. Telkomsel diduga telah melakukan pembohongan dan menyebabkan kerugian kepada salah seorang pemilik tanah sebesar puluhan juta Rupiah. Ulah tersebut dilakukan oleh para petugas survey lapangan yang "mengaku" dari PT. Telkomsel ujar salah seorang pewaris tanah yang bernama Mida Limbong pada cahayanews (02/12) di ruang lobi Hotel Madani Medan. Pasalnya, satu bulan yang lalu dua orang oknum yang mengaku petugas survey lapangan dari pihak PT. Telkomsel mendatangi rumah Alm. Tawada Limbong di Desa Kampung Solok Kecamatan Barus Kabupaten Tapanuli Tengah Provinsi Sumatera Utara guna mengetahui lokasi tanah untuk pembangunan Tower 3G. Awal pembicaraan yang mengaku pihak petugas PT. Telkomsel tersebut dengan salah seorang pewaris tanah Mida Limbong sudah sampai pada kesepakatan untuk menyewa sebidang lahan, dengan harga sewa tanah pertahun Rp.15.000.000,- (Lima Belas Juta Rupiah) selama 11 tahun. Berawal dari kesepakatan yang telah mereka tentukan ...

Wakil Walikota Medan buka FGD tentang revitalisasi kearifan lokal dalam memperkuat kohesi kota Medan

Medan (Cahayanews) -- Membangun kota Medan tidak hanya membangun fisiknya saja, tetapi juga perlu membangun peradaban lokal kota Medan. Karena sesungguhnya yang harus dibangun itu ialah mental manusianya.                 Hal ini disampaikan Wakil Walikota Medan Ir Akhyar Nasution MSi saat membuka Focus Group Discussion (FGD) Dewan Kota Medan dengan tema "revitalisasi kearifan lokal dalam memperkuat kohesi kota Medan" di Hotel Dharma Deli, Kamis (8/12).               FGD yang diselenggarakan Dewan kota Medan ini di ikuti oleh tokoh-tokoh masyarakat dan budayawan, serta menghadirkan narasumber di bidang budaya diantaranya Prof. Dr.H. Usman Pelly dan Prof.Dr. Silvana Sinar.               Dikatakan Wakil Walikota Medan, saat ini masyarakat kehilangan identitas lokalnya, hal ini disebabkan karena serbuan budaya luar. Untuk itulah perlu dibangun sosial engineering di masyarakat agar kearifan lokal tetap terjaga.               "Perlu kita sadari saat ini kita kehilangan jati di...

Walikota: Tunjukkan Islam Agama Rahmatan Lil Alamin

Medan (                                 )                 Umat Muslim Indoneia harus mampu menunjukkan bahwa Islam adalah agama rahmatan lil alamin yang mampun menyandingkan ilmu pengetahuan dan teknologi dengan tetap menjaga iman dan takwa. Di samping itu umat yang menjadikan Al Qur’an dan hadist sebagai tuntunan hidup sambil tetap mempelajari perkembangan terkini berbagai ilmu modern.                 “Tugas kita semua sebagai umat Muslim untuk membuktikan bahwa pandangan negative orang di luar Islam adalah salah. Pandangan yang terlalu kaku dan menyamaratakan tentang seluruh umat Islam di dunia,” ,” kata Wali kota Medan, Drs H T Dzulmi Eldin S MSi ketika menghadiri  Milad Emas 50 Tahun Masjid Al Falaah Kampung Dadap, Kelurahan Glugur Darat 2, Kecamatan Medan Timur, Minggu (11/12).                 Pada kenyataannya, jelas Wali Kota, Islam adalah agama cinta damai. Bahkan, salamnya saja yaitu assalamualaikum bermakna keselamatan atas kamu. Dikatakannya, Islam adalah agama yang dituru...

WALIKOTA MEDAN MINTA PENATAUSAHAAN ASET DAERAH HARUS LEBIH BAIK

Medan (Cahayanews),             Permasalahan penatausahaan aset sering kali menjadi salah satu kelemahan dari Laporan Keuangan Pemerintah Daerah. Kita harus perbaiki kinerja pelaporan keuangan bidang aset dalam dokumen pertanggungjawaban keuangan daerah. Untuk itu perlu ditingkatkan kapasitas dan kualitas sumber daya manusia pengurus dan penyimpan barang sebagai wujud perbaikan kualitas laporan keuangan daerah. Kita raih kembali predikat penilaian opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI yang sempat lepas pada tahun sebelumnya.             Hal ini dikatakan Walikota Medan, Drs H T Dzulmi Eldin S, M.Si dalam arahannya yang dibacakan oleh Asisten Umum Pemerintah Kota Medan, Ikhwan Habibi Daulay, SH, MH ketika membuka acara Pembekalan Penyusunan Laporan Keuangan Bidang Aset Bagi Pengurus dan Penyimpan Barang SKPD dan UPB SKPD di Lingkungan Pemko Medan Tahun Anggaran 2016, Selasa (13/12) di Inna Dharma Deli Hotel, Medan.             Dikatakannya, setiap t...

Wakil Walikota Medan buka Liga Pendidikan Kota Medan Tahun 2016

Medan (Cahayanews),           Wakil Walikota Medan Ir Akhyar Nasution MSi secara resmi membuka liga pendidikan kota Medan tahun 2016, di Stadion Teladan Medan, Selasa (13/12). liga pendidikan ini di ikuti sebanyak 76 club sepakbola tingkat SMP dan SMA sekota Medan. Diharapkan melalui liga ini nantinya akan terjadi suatu proses pembinaan para atlet dari yang bersifat alami menjadi sebuah penguasaan skill yang dapat diandalkan untuk membawa nama kota Medan, baik di tingkat regional maupun international.             "Jadikan liga ini sebagai wadah untuk mengasah kemampuan berkompetisi, sehingga kalian akan menjadi atlet berpresatasi baik ditingkat regional maupun international,"kata Wakil Walikota Medan.             Dalam kesempatan tersebut, Wakil Walikota Medan juga berpesan kepada para peserta liga agar selalu menjunjung tinggi sportifitas dan kejujuran, karena prestasi tanpa kejujuran sama dengan nol.             "Saya ucapkan selamat bertanding, tetap jaga sportifitas ...

Kejari Sergai Musnahkan Barang Bukti Kasus Narkoba, Senpi dan Perikanan

Sergai (Cahayanews),                  Kejaksaan Negeri ( Kejari )Sergai lakukan pemusnahan barang bukti dari berbagai kasus,seperti Narkoba sekitar 300 gram Sabu,Ganja,Tindak pidana kriminal antara lain 1 pucuk Senpi (pistol) jenis FN 48,3 pucuk Air Soft Gun,peralatan Sabu,Hape dan dari kasus Perikanan terdiri dari Fiber,jaring dan lainnya,Jum’at (9/12) pagi.         Hadir dalam acara Pemusnahan tersebut,Kajari Sergai Erwin Panjaitan,SH,Kasat Narkoba Polres Sergai AKP Ras Maju Tarigan,Kasat Pol Air Sergai,AKP Edi Plantino,KBO Rekrim Polres Sergai,Iptu Pol Sugiono,Hakim dari PN Lubuk Pakam,Kasi berantas BNNK Sergai,Kasi Pidum Afrizal SH,Kasi Pidsus Teddy L.Syahputra.SH,Kasi Intel Adi Chandra, SH,Kasi Datun dan seluruh unsur kejaksaan Sergai.         Kasi Pidum Kejari Sergai,Afrizal Chair,SH dalam laporannya mengatakan,pemusnahan barang bukti ini dilakukan setelah mendapat kepastian hukum yang tetap (inkraht),dan terdiri dari kasusu bulan Fenruari 2015 sampai Nopember 2016 yakni,kasus na...

Sekdaprov : Sumut Siap Jadi Tuan Rumah MTQ Nasional

MEDAN (Cahayanews) - Sekretaris Daerah Provinsi Sumut Hasban Ritonga mengatakan Sumatera Utara harus siap menjadi tuan rumah MTQ tingkat nasional mendatang. Dia mengharapkan dukungan dari Pemerintah Pusat dan Pemkab dan Pemko untuk terlibat aktif menyukseskan kegiatan tersebut. Hal itu dikatakannya pada rapat panitia Persiapan penyelenggaraan Musabaqah Tilawatil Quran Nasional ke 27 tahun 2018, Kamis (8/12) di Gedung Bina Graha Jalan Diponegoro Medan.  Hadir pada acara tersebut Ketua MUI Medan M.Hatta, Kabag Agama Binsos Muhammad D dan Asisten Administrasi Umum dan Aset Jumsadi serta sejumlah panitia yang daerahnya digunakan untuk menyelenggaraan seperti Kota Medan, Binjai ,Deli Serdang, Serdang Bedagai dan Langkat. Sebagai  Ketua Umum MTQ Nasional, Hasban menjelaskan bahwa rapat ini merupakan tindaklanjut keputusan Menteri Agama RI nomor 463 tahun 2016 yang menetapkan Sumut menjadi tuan rumah MTQ Nasional ke 27 tahun 2018. "Maka untuk mempelancar penyelenggaraan MTQ Nasional mula...

Sekdaprovsu Lepas Relawan dan Bantuan Gempa Aceh

MEDAN (Cahayanews) - Sebagai wujud keperdulian Pemerintah Sumatera Utara (Pemprovsu) terhadap musibah yang menimpa sebahagian kawasan di Nangoroe Aceh Darussalam (NAD). Mewakili Gubernur Sumut HT Erry Nuradi, Sekda Provsu Hasban Ritonga memimpin Apel pelepasan pemberangkatan relawan Sumatera Utara di halaman upacara Kantor Gubsu Jalan Diponegoro No.30 Medan Kamis (8/12). Hadir dalam pelepasan tersebut Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah(BPBD) Provsu Riadil Akhir Lubis, Staf Ahli Gubsu Dinsyah, Kepala Baperasda Ferlin Nainggolan, Kadis Kesejahteraan Sosial Rajali, Kepala Bakorluh Bonar Sirait,  PLt Kepala BKD Khaiman Turnip, dan PLT Kadis Kesehatan Agustama. Dalam amanatnya Sekda Hasban Ritonga atas nama Pemeritah Provsu  mengucapkan belasungkawa atas musibah yang menimpa masyarakat di Pidie Jaya dan sekitarnya hingga menelan korban jiwa dan harta benda. Dalam kesempatan itu Hasban juga merasa terharu atas respon cepat yang dilakukan para relawan di Sumut yang sigap dan bersedia ...

Sergai Peringati Hari Kesehatan Nasional ke-52

Sei Bamban (Cahayanews) , Pembangunan kesehatan pada hakekatnya adalah upaya yang dilaksanakan oleh seluruh komponen bangsa Indonesia yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran, kemauan dan kemampuan hidup sehat bagi setiap orang agar terwujud derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya. Demikian disampaikan Bupati Serdang Bedagai (Sergai) Ir. H. Soekirman yang diwakili Sekdakab Drs. Hadi Winarno, MM saat membacakan sambutan tertulisnya pada peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-52 Tingkat Kabupaten Tahun 2016 bertempat di Lapangan Sei Bamban Kecamatan Sei Bamban, Kamis (8/12). Lebih lanjut Bupati menyampaikan apresiasi dan selamat kepada Dinas Kesehatan dan para stakeholder yang telah bersinergi untuk melaksanakan kegiatan ini. Peringatan HKN ini penting dilaksanakan secara terus menerus dalam rangka meningkatkan dan mengingatkan masyarakat tentang pentingnya perilaku sehat dalam kehidupan sehari-hari. Harusnya kita sehat jasmani dan rohani, karena jika tubuh sehat, ki...

KOTA PARIAMAN MENERIMA PENGHARGAAN KOTA PEDULI HAK ASASI MANUSIA (HAM)

Pariaman (Cahayanews), Pemerintah Kota Pariaman menerima penghargaan sebagai Kota Peduli Hak Asasi Manusia (HAM). Penghargaan Peduli HAM tersebut diserahkan Menteri Hukum dan HAM, Yassona Laoly kepada Wakil Walikota Pariaman, Dr. Genius Umar pada acara peringatan Hari Peduli HAM se-Dunia di Kantor Gubernur Jawa Timur, Surabaya, Kamis (8/12). Menteri Hukum dan HAM dalam sambutanya menyampaikan apresiasi kepada daerah yang berkomitmen dalam pelaksanaan kebijakan pemerintah dibidang hak asasi manusia. "Pemerintah pusat tidak mungkin melaksanakan kebijakan dibidang hak asasi manusia sendiri tanpa didukung oleh pemerintah daerah." katanya. sementara itu, Wakil Walikota Pariaman, Genius Umar mengungkapkan kegembiraannya atas prestasi yang diperoleh Kota Pariaman, Prestasi ini diperoleh atas dukungan jajaran Pemko Pariaman dan Masyarakat. “prestasi akhir tahun ini bisa diraih karena dukungan dari jajaran Pemko Pariaman dan masyarakat yang bekerja keras, dan saling mendukung dalam me...

Walikota Medan Pimpin Apel Bersama Hari Anti Korupsi Sedunia

Medan (Cahayanews)             Walikota Medan Drs HT Dzulmi Eldin pimpin apel bersama memperingati hari anti Korupsi se dunia tingkat Kota Medan di jajaran pemeintah Kota Medan, Jumat (9/12) di halaman depan  balai Kota Medan.  Apel bertsam, ini untuk memberikan spirit dan semangat khusus kepada jajaran pemko Medan dan semua komponen pembangunan agar secara jujur meninggalkan sikap dan prilaku yang cendrung dapat dikatagorikan sebagai bentuk-bentuk ataupun modus yang bersifat koruptif.             Dalam apel bersama ini hadir Wakil Walikota Medan Ir Akhyar Nasution, Sekda Medan  Ir Syaiful Bahri, para Asisten, staf ahli Walikota Medan para pimpinan SKPD dan para  staf jajaran Pemko Medan .             Walikota Medan Drs HT Dzulmi Eldin mengatakan, prilaku korupsi sesugguhnya dilatar belakangi keinginan secepatnya menjadi lebih baik tanpa usaha  nyata yang tidak merugikan pembangunan, artinya, mau cepat kaya bahkan cendrung ingin hidup dengan gaya berlebihan tanpa dibentengi dan didukun...

Tim Pengawal, Pengamanan Pemerintah dan Pembangunan Daerah (TP4D) Kejaksaan Serdang Bedagai Turun ke Proyek Diduga Bemasalah

Serdang Bedagai (Cahayanews),         Di duga ada mark’up dalam penggunaan   matrial dan tidak bagusnya pekerjaan peningkatan jalan Lapen yang berada di Jalan Pelangi Kelurahan Tualang Kecamatan Perbaungan Kabupaten Serdang Bedagai. Yang di Kerjakan CV.Samudra Abadi dengan anggaran Rp.199.300.000 sesuai nomor SPK: 03/SPK/PL/P-APBD/BM-SB/X/2016 membuat Tim Pengawal, Pengamanan Pemerintah dan Pembangunan Daerah (TP4D) Kejaksaan Serdang Bedagai, Adi Candra SH dan anggota.turun ke lapangan. Menurut Adi Candra.SH kepada Wartawan mengatakan “ dari pantauan di lapangan dan mendengar keterangan Warga sekitar. diduga ada sebagian matrial yang di kurangi oleh rekanan yang berimbas tipisnya Proyek pembangunan lapen tersebut juga kurang baik nya hasil pekerjaan. Selain itu TP4D Kejaksaan Serdang Bedagai. Akan melakukan kordinasi kepada Dinas Bina Marga untuk melakukan investigasi terhadap proyek yang di Kerjakan CV.Samudra Abadi yang menelan anggaran Rp. 199.300.000 sebagai Rekanan Dinas Bina Marg...

Keberhasilan Camat Penuhi Target PBB Jadi Dasar Penilaian Wali Kota

Sibolangit (Cahayanews)                 Jumlah penerimaan Pajak Bumi Bangunan (PBB) sampai 6 Desember 2016  sekitar Rp.320.073.904.177. Artinya, masih ada kekurangan sekitar Rp.60.000.000.000 lagi untuk memenuhi target Rp.386.540.861.523 yang telah ditetapkan. Dengan sisa waktu yang  tak sampai sebulan lagi sebelum berakhirnya tahun 2016, diharapkan kekurangan target tersebut dapat dipenuhi. Untuk itu seluruh camat, lurah dan kepala lingkungan diminta untuk membantu menagih PBB dari warganya yang sampai saat ini masih menunggak membayar PBB.                 Demikian terungkap dalam Rapat Evaluasi Penerimaan PBB 2016 Bersama Camat dan Lurah yang dipimpin langsung Wali Kota Medan, Drs H T Dzulmi Eldin S MSi di The Hill Hotel And Resort Jalan Jamin Ginting, Sibolangit, Deli Serdang, Kamis (8/12). Sebagai perpanjangan tangan Pemko Medan yang selalu bersentuhan langsung dengan masyarakat, camat, lurah dan kepling  diyakini mampu mewujudkan target tersebut.                 Di awal rapat dimu...

BPN Kota Medan Serahkan Sebanyak Sertifikat 135 Bidang Tanah

Medan (Cahayanews) Badan Pertanahan Nasional (BPN)  Kota Medan menyerahkan sertifikat legalisasi aset untuk wilayah Kota Medan, Kamis (1/12) di balai Kelurahan Labuhan Deli Medan Martlan,  legalisasi sertifikat aset tersebut adalah, sertifikat  aset Pemko Medan 24 bidang dari 384 yang diusulkan, selebihnya masih dalam proses pengukuran dan pengumuman ,  sertifikat BUMN 8 bidang, sertifikat untuk UKM Prona 50 bidang, sertifikat untuk nelayan tangkap di Belawan 50 bidang, sertifikat tanah wakap 1 bidang, dan sertifikat HKBP 2 bidang. Secara simbolis penyerahan aset ini diserahkan oleh Walikota Medan Drs. H.T. Dzulmi Eldin kepada penerima, didamnpingi Kepala Kantor Wilayah  Pertanahan Nasional Provisnsi Sumatera Utara Bambamng Proyono, Kepala BPN Kota Medan Syaiful SP, mewakili Kepala Kantor OJK Nasional V Sumatera Utara  Zulfikar, Kabid Pemberdayan Aset Kanwil BPN Sumut Saut, Camat Medan Marelan dan Camat Medan Belawan. Walikota Medan Drs HT Dzulmi Eldin mengatakan, pembangunan di Kota M...