KPU TAPTENG EVALUASI PPS DIMANDUAMAS

Share:
TAPTENG- CN.com | Komisi Pemilihan Umum (KPU), mengevaluasi Panitia Pemungutan Suara (PPS), diwilayah kecamatan manduamas, dan umunya se-Kabupaten Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng), yang dilaksanakan di Aula Kantor Camat Manduamas, Selasa, (6/3/2018) sekira pukul.10.00 Wib.


Dalam rangka Evaluasi (PPS-red) diwilayah kecamatan manduamas oleh KPU Tapanuli Tengah, sejumlah pengurus desa dan pengurus kelurahan menghadiri acara tersebut.


Ketua PPK Kecamatan Manduamas, Benny Simbolon menyatakan, Pentingnya Evaluasi kinerja para petugas PPS untuk Pilgubsu 2018 baik itu di desa dan juga di kelurahan, yang akan diseleksi menjadi petugas PPS pada pelaksanaan Pemilihan Legislative (Pileg) dan Pilpres 2019 mendatang, dan kegiatan Evaluasi PPS tersebut secara resmi dibuka oleh ketua PPK Kecamatan Manduamas.


"Dalam kegiatan ini merupakan selekse dan mengevaluasi para petugas PPS tingkat kelurahan dan desa yang telah ditetapkan nantinya menjadi petugas PPS Pemilihan Gubernur Sumatera Utara (Pilgubsu) 2018, dan selanjutnya akan dipilih dan diseleksi kembali untuk bertugas di Pileg dan Pilpres 2019, apakah masih layak bertugas atau tidak,"katanya


Komisioner KPU Kabupaten Tapanuli Tengah, Masril Tua.Rambe.SH dalam arahannya mengatakan, kegiatan ini diselenggarakan ditiap-tiap kecamatan dan saat ini kegiatan evaluasi ini dilaksanakan di wilayah kecamatan manduamas dan selanjutnya nanti sampai dikecamatan sirandorung, umunya di kabupaten tapanuli tengah,


"Kegiatan ini dilakukan secara menyeluruh di setiap kecamatan di wilayah kabupaten tapanuli tengah, untuk tes kelayakan sebagai petugas PPS dan PPK secara keseluruhan akan dievaluasi , hasil seleksinya nanti akan diumumkan dan akan dilantik secara menyeluruh pada tanggal, 9 Maret,"katanya.(Sahat Tumanggor)
Share:
Komentar

Berita Terkini