Kakanwil Kemenag Sumut Drs Abd Amri Siregar, Gelar Silaturahmi Dengan Para Awak Media

Share:


Medan, Cahayanews.com - Bertempat di Kanwil Kemenagsu dilaksanakan temu ramah dan silaturahim dengan wartawan unit Kanwil Kemenagsu Rabu, (8/12/2021). Sinergitas media dengan Kanwil Kemenagsu diharapkan tetap berjalan, seiring bergantinya Kepala Kantor Kementerian Agama Wilayah Provinsi Sumatera Utara.Ini sebagai, upaya mendukung program yang digencarkan Kanwil Kemenagsu dalam beragam aspek.

Turut hadir pada kesempatan tersebut Kabag Tata Usaha Dr David Saragih yang memandu acara, Kasubbag Umum dan Humas Mhd Yunus, para kepala bidang, kepala seksi di lingkungan Kanwil Kemenagsu, Kakanwil Kemenag Sumut yang baru dilantik November 2021 lalu, Drs Abd Amri Siregar.

Drs Abd Amri Siregar merupakan Kakanwil Kemenagsu ke 16 yang diamanahkan Menag RI Yaqut Cholil Qoumas bertekad akan mengabdikan dirinya selama 1,4 tahun menjabat sampai pensiun nanti untuk rasa nyaman dan tentram kepada para pejabat di Kemenag Kabupaten/Kota se Sumut dan kepala madrasah negeri.Mantan Kabiro BAUK IAIN Bengkulu ini menerangkan, kehadirannya di Kemenagsu bertujuan untuk meningkatkan kinerja ASN. Karenanya, butuh peran media untuk membantu tugas-tugasnya setiap hari.

Dalam pertemuan itu, Amri juga prihatin sistem pendidikan di madrasah akibat pandemi yang belum berakhir.”Namun kita bersyukur penyebaran Corona mulai berkurang, sehingga pemerintah memberlakukan Pembelajaran Tatap Muka (PMK) terbatas untuk semua jenjang pendidikan agama. Kita harus tetap waspada dan menjaga protokol kesehatan,” katanya.

Hal lain disampaikanya, terkait Haji dan Umrah yang terus dibahas pemerintah dan berharap tahun 2022 mendatang akan ada pemberangkatan haji.”Tentang info umrah dan haji masih menunggu arahan dari pusat termasuk aturan-aturan vaksin untuk umroh dan haji,”ucapnya.

Pada pertemuan itu juga dikemukan pengalihan aset MA Persiapan 4 di kawasan Medan Utara yang kini masih menuai masalah masalah dengan Pemko Medan. Wali Kota Medan Bobby Nasution belum memberikan hibah kepada Kementerian Agama RI sebagai pengelola madrasah. 

Hasil laporan Kabid Penmad H Erwin Pinayungan Dasopang mengutarakan, gedung sekolah dan siswa sudah diberikan tapi lahan belum karena madrasah tersebut belum menjadi madrasah negeri. “Itu lah alasan pak Wali harus madrasahnya dulu dinegerikan dan selanjutnya Pemko Medan menyerahkan semuanya baik aset, lahan dan siswa ke Kanwil Kemenagsu,” jelasnya. (CNC/Roni) 
Share:
Komentar

Berita Terkini