Menurut Faidir untuk menjaga kenyamanan warga yang sedang menjalankan ibadah puasa selama bulan Ramadhan maka team patroli Blue Light laksanakan patroli khususnya di wilayah Kecamatan Medan Amplas memantau aktifitas pengguna jalan seperti genk motor dan pelaku tindak kriminal jalanan dan team ini akan di bantu team khusus anti bandit (TEKAB) untuk menindak tegas para pelaku kriminal jalanan.
"Hal ini kita laksanakan secara rutin dimulai pukul 11 00 wib dampai pukul 05 00 WIB agar warga merasa nyaman melaksakan ibadah selama bulan suci Ramadhan"tegas Faidir.
Tambahnya lagi Jika ditemukan pelaku begal,balapan liar yang sangat jelas mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) kita akan tindak tegas kata Faidir lagi.
Mudah mudahan masyarakat yang melaksanakan ibadah dari mulai sholat tarawih sampai sholat subuh dapat dengan nyaman dan tenteram ketika melaksanakannya , ujar Faidir.
"Alhamdulillah sampai saat ini wilayah hukum.polsek patumbak masih kondusif dan terkendali dari gangguan genk motor maupun pelaku tindak kriminal jalanan lainnya"pungkas Faidir. (CNC/Ryan)